Puisi Burung Camar Berak Di Rembulan Senja

Kata perkata bergumul dalam kalimat berguling mesra. Meninggalkan bekas di larik hari diujung selatan hingga utara. Ku berharap ada sedikit makna disana. Apapun itu ambillah hingga suatu ketika kau tahu setiap kata adalah rasa, setiap rasa gambaran doa. Selamat membaca dan berkarya.

puisi camar


Burung Camar

karya: AlberJL

Burung camar kegemaranku,
dari laut mereka membawa kabar,
dari darat mereka bersenandung,
dari udara mereka bebas.
aku? Hanya batu karang


Berak

karya: picksuper

ah, Puisi.. kau Berak di benak lalu beribu tanda baca berkecamuk diotak.
Bau tau!! eh, ada Kata Pipis sembarangan dikamarku..
esok kita cari tau, seberapa Pesing makna Aku Cinta Padamu


Rembulan

karya: komodoterbang

Mengais sisa senyummu
Ketika rembulan tak lagi jenak
Aku diombang rasa diambing logika diambang luka


Senja

karya: adheblack

Kala senja dibatas kota
Jingga merona dengan megah
Menggodaku untuk singgah
Meniti cakrawala di rusuk jiwa


1 comments:

Add Comment
avatar
ADMIN

sayangnya puisinya cuma satu bait
kalau bisa di panjangin ya
aku juga belajar bikin puisi di http://mediaagus.blogspot.com/

Balas

TOP